Perlu merubah MAC Addres komputer atau laptop yang menggunakan OS Windows XP, Windows Vista, Windows 7, Windows 8, dan Windows 8.1 karena suatu alasan ? Ada cara mudah dan praktis, yaaitu dengan menggunakan Technitium MAC Address Changer, sebuah aplikasi gratis dan ringan dari Technitium.
Dengan aplikasi ini, kita dapat mengubah MAC Address adapter LAN, WI-FI, dan jenis adapter jaringan lain pada OS Windows. Dapat dilakukan secara manual atau otomatis via fitur Random MAC Address. Selain itu jika kita ingin mengembalikan MAC Address ke bawaan adapter, kita tinggal klik pada tombol “Restore Original” untuk mengembalikan MAC Address bawaan.
Berikut screenshoot TMAC yang saya ambil dari versi 6.05 :
Cara praktis penggunaan :
Setelah di pasang atau di install, buka aplikasi tersebut dari ikon di desktop atau Start Menu, pilih atau sorot pada adapter jaringan yang ingin diubah MAC Address, lalu klik Random MAC Address untuk mengubah secara otomatis dengan metode random/acak. Kemudian klik Change Now !. Jika ingin mengubah secara manual, isi kotak MAC Address sesuai keinginan lalu klik Change Now !
Unduh gratis Technitium MAC Address Changer :
Unduh dari CNET | Unduh via torrent (Magnet link, versi 6.0.5)
Situs Web : Homepage | Halaman unduh resmi