Categories: Internet

Menghapus Cookies Untuk Website Tertentu

Apa itu Cookies ? Cookies yang di maksud di sini bukanlah kue, tetapi berkas-berkas kecil yang tersimpan via browser internet untuk menyimpan pengaturan tertentu untuk sebuah website, termasuk sistem login. Atau Wikipedia menyebutnya HTTP Kuki.

Menghapus kuki adalah hal yang wajib, terutama bagi anda yang mempunyai banyak akun untuk satu website. Misal, kita memiliki banyak akun GMAIL. Fungsi log out bawaan, tidak akan menghapus semua data-data pribadi yang tersimpan. Tentu saja ini tidak aman karena terkadang multi akun akan membawa masalah tersediri. Mungkin dua atau tiga akun masih dianggap wajar, kalau lebih dari sepuluh ? Bisa-bisa semua ‘diratakan’.

Tapi kalau mengapus private data di browser, semua data website kan ikut terhapus. Karena kita tidak harus log in kembali untuk website lain karena hanya ingin aman dari satu website, maka oleh karena itu postingan ini saya buat. Di sini saya akan memberi tahu bagaimana menghapus kuki satu persatu, dengan browser percobaan Google Chrome. Ini adalah cara klasik yang sudah puluhan tahun tersedia, tapi tidak semua orang mengaplikasikannya.

Untuk menghapus kuku satu persatu di Chrome, buka atau ketik chrome://settings/cookies dia address bar, lalu muncul pop windows seperti berikut :

Untuk menghapus kuki Gmail dan semua dari akun Google, ketikkan kata berikut di pencarian

google(wajib)

youtube(wajib)

blogger(opsional)

doubleclick(opsional)

Lalu klik ‘Buang semua yang ditampilkan”

Selesai & aman.

Cara ini dapat disesuaikan untuk website lain, cukup ketikkan nama domain dari website tersebut. Perlu diingat, sebuah website terkadang tidak hanya menggunakan satu domain, tapi ada domain lainnya. Karena itulah ketik hanya nama domain dari layanan tersebut, seperti yang kita lakukan di atas untuk Google maka untuk domain lainnya serta sub-domain juga ditampilkan. Namun terkadang juga sebuah website menyimpan kuki dengan domain yang berbeda juga. Untuk mengetahui itu, hapus semua data private browser, lalu buka website tersebut dan log in akunnya. Pastikan tidak ada website lain yang terbuka. Setelah itu buka lagi chrome://settings/cookies dan catat domain apa saja yang digunakan untuk menyimpan kuki.

Riza Mirza

Riza Mirza, seorang web developer dan internet marketer dari Lhokseumawe, Aceh. Juga alumni S1 Informatika Universitas Al Muslim dan S2 Magister Teknologi Informasi Universitas Malikussaleh, anggota Persatuan Pewarta Warga Indonesia, dan Manajer IT pada portal berita lokal.

Recent Posts

Tanda Tangan Digital: Inovasi untuk Kemudahan Birokrasi

Penggunaan teknologi semakin meluas, termasuk dalam hal tanda tangan. Dahulu, tanda tangan dianggap sebagai identitas…

3 bulan ago

Dampak Negatif dan Bahaya Plagiarisme bagi Mahasiswa dalam Membuat Tugas

Plagiarisme, tindakan menyalin atau mengambil karya orang lain tanpa memberikan kredit yang sesuai, merupakan masalah…

4 bulan ago

Smart TV: Teknologi Canggih dengan Pro dan Kontra

Dalam era digital yang terus berkembang, perangkat pintar semakin merambah kehidupan sehari-hari. Salah satu perangkat…

7 bulan ago

Era ‘Mobile Computing’ untuk Kemudahan Peradaban Manusia

Mobile computing adalah istilah yang digunakan untuk menggambarkan kemampuan komputer atau perangkat elektronik untuk beroperasi…

11 bulan ago

Pentingnya Teknologi VPN untuk Jurnalis

Pada zaman digital seperti saat ini, jurnalis tidak lagi harus mengumpulkan informasi dari sumber-sumber yang…

1 tahun ago

Teknologi DNS Pribadi: Solusi Keamanan Data Pengguna

Dalam era digital saat ini, internet telah menjadi bagian penting dari kehidupan kita. Hampir semua…

1 tahun ago

This website uses cookies.